DENTAL WHITENING

Tuesday, September 01, 2015



A smile is the most beautiful curve on a woman's body.
Hello Beauties!
Siapa yang pernah denge3r quote ini? Yepp, senyum indah adalah salah satu nilai plus dalam diri seorang perempuan.
Oleh karena itu kita harus memberikan perhatian yang ekstra pada gigi kita seperti:

- Gosok gigi 2x sehari
- Rutin scaling 5-6 bulan sekali
- Menggunakan bracket bagi yang giginya kurang rata
- Dental whitening bagi yang ingin giginya tampak lebih putih


Nah dalam posting kali ini aku mau bagi pengalaman dental whitening aku. Dental whitening terbagi jadi dua:
- Take home (dokter memberikan alat dan zat whitening dalam kadar rendah yang harus kita pakai selama 8jam/hari selama 2 minggu)
- Laser (di mana dokter melakukannya di klinik dan menggunakan laser serta zat whitening konsentrasi tinggi)


FYI, aku menggunakan laser whitening dengan alasan hasilnya lebih putih, lebih cepat, namun sedikit ngilu karena konsentrasi zat yang tinggi.




Nah ini gigi aku setelah whitening. Kalau kalian penasaran gigi aku sebelumnya. Dua tingkat di bawah ini ><
Aku suka banget minum teh dan makan makanan berwarna pekat seperti rawon, soto, saus tomat.


GIMANA PROSESNYA?
- Scaling (pembersihan karang gigi). Aku melakukannya seminggu sebelum dental whitening karena setelah scaling gusi kita luka. Scaling ga sakit kok, tapi gusi kita pasti berdarah karena karang gigi yang menempel di sela gigi. Proses yang aku lakukan cukup lama karena bekas lem bracket di gigi aku banyak yang belum lepas.
- Dokter memberikan penyangga pada kedua sisi mulut kita, lalu waterflow disemprotkan ke gigi kita untuk tujuan pembersihan.
- Pengolesan zat pemutih dosis tinggi, sekitar 20-40% kalau tidak salah
- Laser selama beberapa menit
- Lankah 3-4 diulangi lagi


GIMANA RASANYA?
- NGILU! Ngga tau kenapa, aku memang punya daya tahan rendah terhadap rasa sakit. Tapi tenang aja, kalian akan dibekali gel anti ngilu untuk dibawa pulang.


GIMANA HASILNYA?
- Gigi atas berhasil naik dua tingkat, sedangkan gigi bawah hanya satu tingkat :( kuningnya sudah akut mungkin.


APAKAH INI PERMANEN?
Kalau kamu ngga pernah makan/minum yang berwarna ya ini bakal permanen which is ga mungkin.
Untuk maintain warna gigi kamu, dokter kasih kamu zat pemutih konsentrasi rendah (10%) untuk dipakai di rumah.
Pengaplikasiannya gampang kok, kita hanya perlu injek gel pemutih ke cetakan gigi kita dan kemudian pakai selama kurang lebih 8jam.
Aku biasanya pakai waktu tidur malam.


Iya seperti yang kalian lihat, cetakannya dalam bentuk plastik.
Aku melakukan dental whitening ini di:
www.shinysmiledentalclinic.com
dengan harga IDR 2.500.000


Sekian yang bisa aku share!
Until next post!
Thanks for reading!
Love,
me
xx


1 comment on "DENTAL WHITENING"
  1. Tadinya pingin sih diginiin, tapi denger kata dokter kalau sakitnya ampun, ngilu2 gimana gitu, jadi eike positif OGAH hahaha...

    http://farrelandmerry.blogspot.co.id/

    ReplyDelete